Connect with us

KONI Kota Bekasi

Pjs Wali Kota Pastikan Maksimal Dukung Porda

KONI Kota Bekasi melakukan audiensi ke Pjs Wali Kota Bekasi, Rudi Ganda Kusuma di Kantornya, Kamis (1/3). Rudi berjanji mendukung penuh Tim Porda Kota Bekasi pada Porda XIII, di Kabupaten Bogor.

Info KONI

Pjs Wali Kota Pastikan Maksimal Dukung Porda

BEKASI—Pjs Wali Kota Kota Bekasi, Rudi Ganda Kusuma berjanji akan maksimal mendukung atlet Kota Bekasi pada Porda XIII 2018, di Kabupaten Bogor. Dukungan tersebut diharapkan menjadi motivasi Tim Porda untuk meraih prestasi terbaik.

Dukungan itu disampaikan Rudi saat audensi antara pengurus KONI Kota Bekasi dengan Pjs wali kota di kantornya, Kamis (1/3) pagi. “Saya pastikan gelaran Porda ini akan menjadi perhatian pemerintah. Meski masih menjadi Pjs, saya menjadi bagian dalam even Porda,” katanya.

Terpenting, kata pria yang masih menjabat sebagai Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Jawa Barat ini, KONI harus memiliki prioritas jelang Porda, seperti kelengkapan atlet dan kualitas pendukung lain.

Menyangkut soal dana, ia mengakui semua daerah mengalami kondisi yang sama, keterbatasan anggaran. Namun, Rudi siap mengupayakan berbagai cara agar kebutuhan anggaran Porda bisa terpenuhi. “Urusan dana adalah soal hati. Kita bisa mengadakan malam dana dengan menggandeng pengusaha swata agar hatinya peduli kepada daerahnya,” katanya.

Menanggapi dukungan itu, Ketua KONI Kota Bekasi, Abdul Rosyad Irwan menyampaikan terimakasihnya atas kepedulian Pjs Wali Kota. Dukungan itu dipastikan menjadi stimulan bagi para atlet. “Kepedulian pemerintah terhadap atlet merupakan upaya untuk menjadikan olahraga sebagai gaya hidup,” katanya.

Satu harapan disampaikan Ketua KONI kepada Pjs Wali Kota, bahwa saat Porda tidak saja soal dana tetapi alat transportasi yang bisa menggunakan kendaraan dinas milik pemerintah. “Kami berharap, pada Porda nanti, pak wali kota mengizinkan kendaraan dinas di setiap kecamatan bisa dimanfaatkan,” katanya yang langsung disetujui wali kota.

Situs ini merupakan situs resmi KONI Kota Bekasi. Ikuti terus informasi dari kami untuk mengetahui perkembangan terkini dunia olahraga di Kota Bekasi.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Info KONI

To Top