Connect with us

KONI Kota Bekasi

Cabor Dilatih Laporan Keuangan

Usai mengikuti Bimtek pelatihan laporan keuangan dana hibah, para peserta dan pemateri berfoto bersama.

Info KONI

Cabor Dilatih Laporan Keuangan

BEKASI–Ketua KONI Kota Bekasi, Abdul Rosyad Irwan secara khusus memberikan suntikan motivasi kepada para pengurus cabang olahraga anggota KONI Kota Bekasi untuk meraih prestasi maksimal pada event PORPROV Jawa Barat XIV yang tetap direncanakan pada pertengahan tahun 2022 mendatang.

Didampingi oleh Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga, Ahmad Zarkasih, hal tersebut diucapkannya saat membuka kegiatan “Bimbingan Teknis Pengelolaan Keuangan Dana Hibah Pengurus Cabang Olahraga” di Auditorium KONI Kota Bekasi, pada Kamis, (27/10).

“Para pengurus Cabang Olahraga KONI Kota Bekasi harus memiliki semangat tinggi untuk mencapai keberhasilan meraih medali dan prestasi di cabornya dan membantu Kota Bekasi meraih Tiga Besar pada PORPROV Jawa Barat di tahun depan, keberhasilan meraih prestasi bukan cuma soal pembinaan atlet, namun juga harus dilengkapi dengan unsur pengelolaan organisasi yang baik dan pelaporan keuangan yang akuntabel,” kata pria yang akrab disapa Bang Yan ini.

Menanggapi kegiatan yang diinisiasi oleh jajaran Bendahara dan bidang Diklatar KONI Kota Bekasi ini, dirinya berharap agar para cabang olahraga dapat melakukan pengelolaan dana hibah yang bersumber dari secara akuntabel, transparan dan dapat dipertanggungjawabkan ke depannya.

“Pelatihan pelaporan keuangan dana hibah ini diharapkan dapat memberikan wawasan keuangan kepada para pengurus cabang olahraga, karena para pemateri secara lengkap menjelaskan bagaimana merancang teknis perencanaan kegiatan, teknis pemakaian anggaran dan teknis pelaporan keuangan sesuai dengan pedoman-pedoman peraturan yang telah fditetapkan oleh pemerintah,” ujar Abdul Rosyad Irwan.

Sebagai informasi, sebanyak 56 bendahara cabang olahraga tercatat sebagai peserta Bimtek tersebut. Adapun para pemateri yang dihadirkan dalam giat tersebut adalah Sekdispora Kota Bekasi, Peniel Nefindo, Yanka Perkasa dari Bappelitbangda Kota Bekasi, Candra Hermawansyah dari BPKAD Kota Bekasi, dan Mohammad Hardi perwakilan dari Inspektorat Kota Bekasi

Situs ini merupakan situs resmi KONI Kota Bekasi. Ikuti terus informasi dari kami untuk mengetahui perkembangan terkini dunia olahraga di Kota Bekasi.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Info KONI

To Top