Connect with us

KONI Kota Bekasi

Kota Bekasi Siap menjadi Tuan Rumah Porprov 2026

Ketua PRSI Kota Bekasi Anim Imamuddin menyerahkan piala kepada peserta Kranggan Water Park Fun Swimming Competition di Jatisampurna.

Renang

Kota Bekasi Siap menjadi Tuan Rumah Porprov 2026

BEKASI–Ketua Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kota Bekasi, Anim Imamuddin memastikan kesiapan Kota Bekasi menjadi tuan rumah renang pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2026 mendatang.

Kesiapan itu bukan tanpa landasan menyusul fasilitas yang sedang dipersiapkan serta pembibitan atlet yang terus digenjot.

“Insyaallah di Porprov 2026 nanti Kota Bekasi siap menjadi tuan rumah cabang olahraga renang. Dan kita sudah mulai siapkan infrastrukturnya. Selain kita siapkan infrastrukturnya dari sekarang, kita siapkan juga atlet-atletnya,” kata Anim yang juga menjabat sebagai pimpinan DPRD Kota Bekasi, Sabtu (18/11/2023).

Untuk itu ia juga berharap KONI dan Pemerintah Kota Bekasi bisa ikut mendukung keinginan para atlet dan club’ renang Kota Bekasi agar kolam renang Kota Bekasi segera terealisasi.

“Saya berharap KONI dan Pemerintah Kota Bekasi juga ikut mendukung supaya Kota Bekasi bisa segera punya kolam renang bertaraf nasional,” tambahnya.

 

Situs ini merupakan situs resmi KONI Kota Bekasi. Ikuti terus informasi dari kami untuk mengetahui perkembangan terkini dunia olahraga di Kota Bekasi.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Renang

To Top