Connect with us

KONI Kota Bekasi

KONI Tengah Merumuskan Bonus

Sekretaris Umum KONI Kota Bekasi, Bujang mengaku pihaknya tebgah merumuskan skema pembayaran bonus atlet Porda XIII/2018, Jabar yang gelarannya baru saja usai pada 15 Oktober 2018 lalu.

Info KONI

KONI Tengah Merumuskan Bonus

BEKASI—Sekretaris Umum KONI Kota Bekasi, Bujang mengatakan, saat ini KONI Kota Bekasi masih menyusun skema pembayaran bonus bagi para atlet peraih medali, pada gelaran Porda XIII/2018 Jabar di Kabupaten Bogor yang telah usai 15 Oktober lalu.

Skema yang dimaksud adalah, besaran bonus bagi atlet dan pelatih yang meraih medali lebih dari satu. Beberapa rancangan lain yakni besaran bonus untuk nomor beregu yang saat ini masih ada beberapa opsi. “untuk beregu masih dirumuskan dari 1 sampai 3, 3 sampai 12 dan 12 ke atas,” ujar Bujang, Minggu (28/10).

Akan tetapi Bujang berharap, untuk besaran bonus tak akan berkurang meski medapat medali yang sama berulang kali. Misalnya satu orang mendapat tiga medali emas, maka selayaknya bonus menjadi tiga kali lipat. “Beda dengan Asian Games karena bonusnya besar, mencapi lebih dari Rp1 miliar,” terangnya.

Hasil rumusan nantinya akan dimasukkan pada pengajuan anggaran kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, dalam waktu dekat. Estimasi besaran, dalam hitungan sementara, menurut dosen Unisma ini di bawah Rp20 miliar.

Sekadar informasi, Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi menjanjikan bonus Rp100 juta bagi peraih medali emas. Sedangkan untuk medali perak dan perunggu diserahkan kepada KONI Kota Bekasi untuk merumuskan. “Bagi peraih medali emas, sebelumnya ada bonus tambahan berangkat umroh,” tutupnya.

Situs ini merupakan situs resmi KONI Kota Bekasi. Ikuti terus informasi dari kami untuk mengetahui perkembangan terkini dunia olahraga di Kota Bekasi.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Info KONI

To Top